Apakah kamu saat ingin sedang menjalankan bisnis atau usaha berjualan kue? Sehingga hari ini kamu ingin mengetahui informasi tentang jenis kotak kue kertas. Jika benar,maka kamu sudah tepat berada disini bersama kami karena kami akan membahas tentang jenis dan ukuran kotak kue kertas.
Saat berjualan kue, menyimpan kue di dalam kotak kue bisa membuat kue menjadi lebih aman disimpan dan dapat bertahan dalam jangka waktu panjang. Karena itu, selain kotak kue digunakan saat ada orang yang membeli, kamu juga bisa memanfaatkan kotak kue untuk media penyimpanan.
Di pasaran ada terdapat banyak kotak kue kertas dengan jenis, bahan dan ukuran yang berbeda-beda. Karena itu, saat membelinya kamu harus paham dengan baik tentang jenis kotak kue kertas agar bisa sesuai dengan kue yang kamu buat.
Jenis-Jenis Kotak Kue Kertas
Kotak kue kertas memiliki jenis yang berbeda-beda tergantung dari tujuan pengemasannya. Berikut ini ada beberapa jenis kotak kue kertas yang ada di pasaran.
Kotak kue hadiah
Jenis kotak kue kertas yang pertama adalah kotak kue hadiah. Sesuai dengan namanya kota kue ini digunakan sebagai meletakan kue yang diberikan sebagai hadiah. Kotak kue jenis ini mempunyai tampilan yang cantik karena telah dihiasi dengan aksesoris dan pita.
Ada banyak varian bentuk lucu dan menarik untuk jenis kotak kue hadiah ini. Selain banyak bentuk yang menarik varian warna dari kotak kue hadiah juga sangat beragam. Kotak kue hadiah ini juga bisa dikenak sebagai kotak hampers. Sangat cocok untuk diberikan sebagai hadiah kelahiran,ulang tahun, wedding, lebaran, ataupun lainnya.
Kotak cup cake
Jenis kotak kertas kue selanjutnya adalah kotak kue cup cake. Sesuai dengan namanya ini adalah kotak kue untuk cap cake yang dimana di dalam kotak ini akan memiliki pembatas diantara masing-masing cup.
Dengan menggunakan tampilan desain kotak cup cake ini, kamu bisa membawa kue ini sebagai hantaran atau cara penting agar terlihat lebih mewah dan elegan.
Kotak Snack
Jenis kotak kertas kue selanjutnya yang paling banyak digunakan di acara hajatan, syukuran atau pengajian adalah kotak snack.Kotak snack ini sering digunakan untuk menaruh beberapa kue untuk cemilan di sebuah acara.
Kemasan yang digunakan untuk kotak snack ini umumnya terbuat dari bahan kertas art/art paper ataupun bahan kertas duplex.
Jenis kotak snack bisa diprinting dibagian luarnya dan bagian dalam terlihat putih polos ataupun berwarna abu-abu.
Kotak kue brownies
Kotak kue selanjutnya adalah kotak kue brownies. Kotk kue ini biasanya memiliki kotak kertas dus yang dilapisi dengan plastik. Kotak kue brownies juga memiliki bentuk persegi panjang ataupun berbentuk kotak persegi.
Kotak kue donat
Untuk kotak kue donat umumnya memiliki bentuk kotak persegi dan menggunakan bahan kertas ivory. Selain itu, kebanyakan kotak kue donat akan memiliki warna putih yang mengkilap pada bagian dalam dan bagian luar bisa diprint atau cetak dengan full colour.
Untuk ukuran yang sering digunakan sebagai kotak donat adalah 25x25x5 cm, 27x18x5 cm, dan 12x6x7 dan isian dari donat yang bisa dimasukan ke dalamnya dari 4, 6, 9 ataupun 12 donat.
Kotak kue kering
Selanjutnya ada jenis kotak kue kering, kotak ini bisa digunakan untuk menempatkan berbagai kue kering khas lebaran seperti nastar, kue kacang, putri salju, kastengel dan lainnya.