Cara Atur Kecerahan Layar Laptop

Layar laptop adalah perangkat yang memungkinkan Anda untuk melihat dan menggunakan software serta berbagai layanan lainnya yang tersedia. Oleh karena itulah kecerahan pada layar laptop sangat penting. Namun, tidak semua orang merasa nyaman bekerja di depan layar dengan intensitas kecerahan yang sama.

Sebagian orang merasa lebih nyaman bekerja dengan layar laptop yang terang, sementara sebagian lainnya lebih nyamanbekerja dengan layar laptop yang lebih redup. Oleh karena itulah pengguna laptop harus dapat mengatur kecerahan layar laptop yang sesuai dengan kebutuhan serta kenyaman mereka.

Dengan mengatur kecerahan layar laptop yang pas, Anda akan dapat menggunakan laptop dengan nyaman baik untuk mengerjakan tugas maupun pekerjaan. Mengutip dari website carakami.com, cara atur kecerahan layar laptop dapat dilakukan menggunakan dua cara, yaitu melalui pengaturan dan melalui keyboard.

  1. Melalui pengaturan

Mengatur kecerahan layar laptop dapat dilakukan melalui menu Pengaturan. Namun, langkah-langkahnya dapat berbeda apabila sistem operasi atau OS yang digunakan berbeda.

Pada Windows 8, mengatur kecerahan layar laptop melalui pengaturan dapat dilakukan dengan menekan tombol Win + C. Dengan menekan tombol tersebut bersamaan, Anda akan dapat mengakses menu Charms Bar. Selanjutnya, pilih Settings dan klik pada ikon Brightness. Atur kecerahan layar dengan menggeser slider ke atas atau ke bawah.

Pada Windows 10, langkah yang harus dilakukan untuk mengatur kecerahan layar laptop sedikit berbeda dari Windows 10. Caranya adalah dengan menekan Win + X pada keyboard untuk membuka menu Pengaturan. Pengaturan juga dapat diakses dengan cara klik kanan pada ikon Start Menu.

Selanjutnya, tekan B pada keyboard atau klik Mobility Center. Terakhir, gunakan slider untuk mengatur kecerahan layar dengan menggesernya ke bawah atau ke atas.

Jika Anda menggunakan Mac OS X, kecerahan layar laptop dapat diatur dengan memilih System Preference kemudian klik Displays. Pada bagian slider, Anda dapat menggesernya hingga menemukan intensitas kecerahan layar laptop yang diinginkan.

  1. Melalui keyboard

Selain dengan menggunakan menu Pengaturan, Anda juga dapat mengatur kecerahan layar laptop dengan menggunakan tombol keyboard. Caranya sangat mudah, yaitu dengan menekan tombol Fn dan tombol fungsi F yang sesuai secara bersamaan.

Di keyboard laptop, terdapat 12 tombol fungsi yang dijajar berurutan pada bagian paling atas, yaitu F1, F2, F3, dan seterusnya hingga F12. Seperti namanya, masing-masing tombol tersebut memiliki fungsi khusus yang dapat digunakan oleh pengguna laptop.

Mulai dari menutup jendela yang terbuka, undo, mengubah nama file, membuka dokumen baru, menghidupkan dan mematikan WiFi, mengaktifkan dan mematikan suara, hingga mencetak dokumen Microsoft Word.

Di antara banyaknya fungsi yang dapat dilakukan oleh tombol F, mengatur intensitas atau kecerahan pada layar perangkat adalah salah satunya. Namun, tombol F yang dapat digunakan untuk menjalankan perintah tersebut hanya F5 dan F6.

Jika Anda merasa layar monitor laptop terlalu cerah dan tidak nyaman untuk dipandang, Anda dapat menurunkan intensitas kecerahannya dengan menggunakan F5. Namun, jika Anda merasa layar laptop kurang cerah, maka Anda dapat meningkatkan intensitas kecerahannya dengan menggunakan F6.

Mengutip dari website carakami.com, cara atur kecerahan layar laptop dengan menggunakan tombol keyboard dapat dilakukan dengan sangat mudah. Cukup dengan menekan tombol Fn + F5 pada keyboard untuk menurunkan kecerahan layar dan Fn + F6 untuk meningkatkan kecerahan layar.