Sendawa penting untuk membantu mengeluarkan udara yang ditelan bayi ketika menyusu.
Bila bayi tidak sering bersendawa, perutnya bisa terisi oleh banyak udara dalam waktu lama. Bisa membuatnya rewel lantaran muntah atau kembung.
Berikut ini cara membuat bayi sendawa supaya menyembuhkan perutnya yang kembung dan muntah.
Duduk tegak dan peluk bayi
Cara membuat bayi sendawa yang pertama, adalah dengan duduk tegak dan memeluk bayi. Serta letakan dagu di bayi diatas bahu ibu.
Lalu tepuk dengan lembut punggung bayi sambil ayunkan badan pelan. Mirip sedang posisi menimang. Ini adalah cara membuat bayi sendawa mengeluarkan gas dalam perutnya.
Menengkurapkan bayi di atas paha Ibu
Cara membuat bayi sendawa yang kedua adalah menengkurapkan bayi diatas paha ibu. Ini dilakukan saat si kecil selesai menyusu.
Pangkulah si kecil diatas paha ibu, dalam posisi tengkurap. Lalu sangga kepalanya supaya tak terlalu menekuk ke bawah.
Selanjutnya usap usap perlahan punggung bayi. Pastikan hati hati tak menekan tenggorokan dan dagu saat sedang menahan kepala bayi.
Mendekap si Kecil di dada Ibu
Cara membuat bayi sendawa lainya adalah mendekap si kecil di dada ibu.
Posisi ini mirip dengan yang pertama. Bedanya, mom mendekap bayi di dada sambil mengusap-usap punggung bayi untuk mengeluarkan gas di dalam perut si kecil. Ini adalah posisi ternyaman bayi lantaran berikan sensasi mirip saat dia masih di kandungan.
Sambil gendong, coba usap usap punggung dan kepala si kecil sampai sendawa.
Menopang bayi di lengan
Cara lain membuat bayi sendawa adalah dengan menopangnya di lengan. tanpa merubah posisi badanya. Posisikan bayi di antara lengan dan siku sekitar 45 derajat jika mom menyusui bayi sambil duduk dan menggendong pakai tangan kiri.
Dengan posisi ini akan berikan tekanan pada perut si kecil, sehingga mom dapat menepuk punggungnya sampai membuatnya bersendawa.
Posisi ini memberi tekanan pada perut bayi, sehingga ibu bisa menepuk punggungnya sampai bersendawa. Ibu bisa menyendawakan si Kecil dengan posisi ini sambil duduk atau berdiri.